Sahabat Kecil by Gita Tunggal Crescendo Singers League

Jumat, 17 Juni 2016

Corat-Coret Bertabur Hujan

Mulai gelisah lagi dalam doa
Pikiran mulai kacau

Siswa benar-benar harus diperkenalkan kepada Kristus

Dalam perekenaan-Nya, Dia mulai kembali membukakan kondisi bobroknya siswa kepadaku. Masa dimana mereka sangat rentan. Lumpur pun mereka makan. Masih ada kah yang muak melihat dosa dan perih merasakan kehilangan mereka tanpa Kristus?
Dan baru saja dapat kondisi satu AKK ga bisa RKK karena diare. Sepertinya cukup parah sehingga harus bed rest. Sangat rindu bisa hadir menikmati RKK bareng.
Hai siswa.. Kristus sangat mengasihi kalian. Sangat........

Indonesia butuh mendengar Injil

Konflik horizontal tak pernah berhenti. Akan ada saja isu baru yang memperkeruh suasana. Politik, hukum, agama, moral, sosial, kriminal, suku dan etnis, falsafah dan ideologi, pendidikan, ekonomi kian tercoreng. 
Ibu pertiwi semakin masuk ke dalam fase kritis....

Gereja butuh fondasi kebenaran Alkitab

Tak habis pikir. Sebuah lembaga gereja se-Indonesia menyatakan pernyataan pastoral tanggal 28 Mei 2016 yang menyimpang dari kebenaran Alkitab mengenai LGBT. Dasar argumennya pun sangat tidak tepat dengan mengatasnamakan sebuah interpretasi Alkitab dari cara pandang yang berbeda. Kebenaran pernyataan pastoral in pun sudah diklarifikasikan oleh pihak yang terkait dan benar adanya.
Kalau bukan gereja yang menyerukan LGBT adalah dosa, lantas siapa lagi?

Aku butuh dipulihkan

Melihat semua kondisi yang dibukakan dalam waktu yang sangat singkat semakin melihat panggilan menjadi murid Kristus bukan panggilan main-main. Namun, ini juga bukan sekedar panggilan individu. Panggilan menjadi murid Kristus adalah panggilan dalam kesatuan tubuh Kristus.
Fine. I need community. The world are going wild. I have to get a recovery as soon as possible. It is not a comfortable way. But, it's totally worth it. As long as this world turn and repent from their sin to God.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar